Satu katapun takkan bisa<br>
Untuk ungkapkan rasa yang kurasakan<br>
Ingin ku mengungkapkan namun sulit tuk dijelaskan<br>
Yang lain pun takkan paham</p>
Pikirku dulu, di-karenakan setiap orang tidak sama dan memiliki jalan yang berbeda
Dan kini aku bisa melihat betapa mulia-Nya TUHAN kita ! ;))
Total Tayangan Halaman
Unggulan
Jesus Lead The Way: Puisiku Untuk-Nya
Let me tell you about me and my JESUS:) Imanuel Haleluya
Followers
Rabu, 20 Maret 2013
Dulu Rasa Yang Tak Terungkapkan
Sakitku Dan Harapku
Hari-hari ku lalui biasa saja
Sampai suatu masa ku dihadapkan
dengan suatu masalah yang terlalu
besar bagiku
Aku tak sanggup menerimanya
Aku tak berdaya, dan akhirnya terjatuh
Aku kehilangan diriku sendiri
Kuasa atas diriku
Aku menjadi seperti orang asing
Orang yg tampak aneh
Aku tak ingin jadi seperti ini
Tak pernah terpikirkan dalam
benahkku sebelumnya akan
mengalami semua ini
Hal menyakitkan yg menghancurkan
duniaku
Aku tetap berjalan
Menjalani kehidupan ini
Setitik terang itu, nanti kan
mengubahkanku
Aku kan pulih....
Aku berharap tentang dunia yang
indah, penuh dengan cinta
©Prasetyo Peuru Henry Putra
Bodohnya Aku Dalam Rasa Hatiku
Semua kini terasa begitu gelap
Tak ada cahaya lagi setitikpun tidak
Entah apa yang terjadi padaku,
hingga buat hatiku terasa begitu perih
Bodohnya aku yang masih meragu
Bodohnya aku yang terus terdiam,
akan segalanya...
Banyak kata yang ingin kuucapkan
namun tetap tertahan dimulutku
Bodohnya aku yang tak bisa berbuat apa-apa
Bodohnya aku karna tak berani mengungkapkan segalanya
Walau hatiku ini sebenarnya telah memutuskan
Namun tetap saja ku tak berani jua,
hanya bisa terdiam membisu
menahan gejolak di dada
Sakitnya menusuki jantung ini
Melawan cinta yang ada di dalam hati
Rasa ini terlalu menyakitkan untuk kupendam sampai saat ini
Rasa sayang yang takkan pernah bisa kuungkapkan,
karena takut kau kan menolak
Tak yakin aku dengan diriku sendiri
Bodohnya aku...
Akhirnya kini aku yang tersakiti dengan segala perasaan ini
Karena kini dia telah pergi,
takkan mungkin kembali
Larut ku dalam penyesalan dan kesakitan
Menahan perihnya hatiku yang tlah hancur berkeping-keping
Karena rasa yang tak pernah bisa sempat tuk aku sampaikan
Andaikan bisa semenit saja ku diberi satu kesempatan lagi,
berbicara padamu empat mata
Ingin ku mengungkapkan segalanya
dengan sepenuh hatiku, dengan segala ketulusanku padamu
aku cinta kamu, aku sayang kamu, aku sungguh ingin menjadi kekasihmu..
bahagia bersamamu selamanya..
takkan pernah mungkin lagi
bodohnya aku....
©Praseyo Peuru Henry Putra
Inspired from what Rena Feels was along time ago :)
Jumat, 15 Maret 2013
Bersamamu Kasih
Saat indah bersamamu
takkan pernah ingin kulewatkan
Berdua bersama
didalam hati ini kurasa
Nyaman kau berikan buatku tenang
Kuingin selalu bisa seperti ini
Luangkan hatiku kepadamu
Berdua denganmu selalu
Inilah cinta
Cinta yang sejatiku
yang begitu kuat takkan pernah tergantikan
oleh apapun jua
Selama engkau tetap jadi milikku
dan akupun adalah milikmu
Rasa ini akan selalu ada
Tetap bersemi di dalam hati sanubariku
Bersamamu Kasih
Sungguh teramat indah...
©Prasetyo Peuru Henry Putra
Jumat, 08 Maret 2013
Pesan Cinta Bersamanya
Semula terjadi tanpa disengaja
Drama yang kita buat berdua
Awal dari kalimat singkat,
Sederhana namun menyentuh hati
Semakin terajut mesra
Cerita itu merasuk kedalam jiwaku
Rasa yang mulai tumbuh di hatiku
Ingin slalu tercipta kisah indah ini bersamamu
Karena kau yg buatku tertarik oleh permainan katamu,
Oleh segalanya darimu
Sungguh mengesankan hatiku
Hingga ku tak peduli lagi dengan yang lainnya, hanya kita berdua
Dalam romantika bersama
Kau telah mengalihkan duniaku
Tertujuh padamu seorang
Mungkinkah ini cinta?
Ku ingin lebih dekat
Semakin akrab denganmu
Canda tawa bersama,
Dan kata yang menggoda
Kisah kasih ku ingin selalu bersama
Karena kau yang bisa buatku bahagia
Ku harapkan cintamu...
©Prasetyo Peuru Henry Putra ^^
Kamis, 07 Maret 2013
Hanya Mimpi
Aku terlelap dalam tidurku
Namun kemudian ku lihat dirinya..
Ada dihadapanku..
Seseorang yang sangat kusukai muncul berdiri di depanku..
Dia tersenyum, tersenyum manis kepadaku..
Jantungku berdebar, berdetak sangat cepat karenanya..
Rasa senang tersirat dari wajahku,
tak bisa ku sembunyikan perasaan ini..
Dia mengulurkan tanganya padaku..
Mengajakku untuk ikut bersamanya, menemani dirinya...
Kupegang tangannya, dan ikut bersamanya..
Tak kusangka akan apa yang terjadi saat ini..
Bahagianya diriku,
sosok yang selama ini kukagumi mengajakku jalan bersamanya...
Dan pada satu titik dia berhenti..
Sempat ku bingung dan bertanya-tanya dalam hatiku..
Ada apa gerangan..?
Dia berbalik dan menatapku,
dengan wajahnya yang memerah...
Melihatnya seperti itu sungguh buatku gugup..
Aku berdegup..
Jantungku kembali berdetak kencang...
Wajahnya mendekati wajahku..
Aku hanya bisa terdiam dan menatapnya heran..
Dia menciumku...
Kejadian yang sangat cepat,
aku tak kuasa menolaknya..
Karena memang akupun menginginkannya...
Ciuman dari seseorang yang selama ini kucintai...
Yang selalu aku harapkan...
Beberapa detik berlalu...
Dan setelah kubuka mataku,
Mimpi...
Tertanyata itu hanya mimpi...
Termenung diriku...
©Prasetyo Peuru Henry Putra ^^
----------------------------------------
Serius banget bacanya ^^v He He . . .
Lagi ngebayangin apaan ya? ^^
Rabu, 06 Maret 2013
Andai Cintaku Tak Berakhir
Seandainya ku bisa mengulang kembali semua masa indah dulu bersamamu..
Sungguh berat hatiku melepas dirimu yang lebih memilih untuk sendiri..
Aku tak mengerti apa salah diriku hingga kau putuskan semua kisah kita, berakhir..
Aku masih disini mengenang segalanya..
Tak ingin ku melupakanmu kasihku..
Rasa sayang ini begitu tulus..
Seandainya kau bisa memahami hatiku..
Menyentuh rasa ini sedikit, agar kau tau dan sadari betapa tulusnya cintaku..
Mungkin kau bisa berpikir lagi, dan putuskan tuk tetap bersama..
Jangan kau pergi...
Waktu ingin ku kembali ke masa itu dan meyakinkannya..
Ku ingin menjaganya, karena rasa sayangku..
Sebisanya buat dia selalu merasa nyaman bersamaku..
Hingga pada akhirnya dia bisa menginginkanku selalu ada bersamanya, temani dirinya.. kembali indah...
Seandainya.. Cinta...
©Prasetyo Peuru Henry Putra ^^
Quotes Holy Bible
Matius 6:33 -- "Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu." -- Lembaga Alkitab Indonesia (TB) Terjemahan Baru.